WAKIL BUPATI HADIRI PESTA PERAK 25 TAHUN YAYASAN SANTO FIDELIS TELUK DALAM

0
367

NIAS SELATAN, Diskominfo – Wakil Bupati Nias Selatan Firman Giawa, SH., MH., bersama dengan Ny. Katarina Firman Giawa menghadiri perayaan Pesta Perak 25 Tahun Yayasan Santo Fidelis Teluk Dalam yang dilaksanakan di halaman sekolah SMP Swasta Bintang Laut Teluk Dalam, senin (24/4/2023).

Ketua Panitia Suster Rafaela Gowasa, SCMM dalam laporannya mengatakan dalam usia seperempat abad ini bagi Yayasan Santo Fidelis merupakan momen berharga dan membanggakan dan patut disyukuri. Tema yang diangkat kali ini adalah “Hendaklah engkau setia sampai mati, dan aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan” (Wahyu 2:10).

Tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai ucapan syukur dan terimakasih atas berkat Tuhan bagi Yayasan Santo Fidelis Teluk Dalam yang telah 25 tahun mengemban tugas berkarya di dunia pendidikan sekaligus untuk menggalang dana untuk pembangunan sekolah SD,SMP serta SMA Bintang Laut, lanjut Suster Rafaela.

Sementara Ketua Yayasan Santo Fidelis Teluk Dalam Pastor Robertus Waruwu, OFMCap pada sambutannya mengatakan bahwa awal terbentuknya Yayasan Santo Fidelis adalah bentuk keprihatinan atas keterbelakangan pendidikan di Nias Selatan maka para pendahulu berjuang mendirikan yayasan serta sekolah guna mewujudkan misi pendidikan.

Wakil Bupati Firman Giawa dalam sambutannya menyampaikan Pemerintah Kabupaten Nias Selatan mengucapkan Selamat Ulang Tahun yang Ke – 25 bagi Yayasan Santo Fidelis Teluk Dalam dan berharap semoga apa yang diciptakan dan dicitakan selalu diberkati oleh Tuhan yang Maha Kuasa. Lebih lanjut Beliau menyampaikan kekagumannya kepada Yayasan Santo Fidelis yang sudah melahirkan banyak sekali alumni yang luar biasa yang sudah menduduki jabatan strategis terutama di Pemerintah Kabupaten Nias Selatan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Fransiskus Tuaman Sinaga Uskup Keuskupan Sibolga, Vikaris Jenderal R.P. Gregorius Fau, O.F.M. Cap., Vikaris Episkopal R.D. Bartholomeus Sihite, Ketua Yayasan St. Fidelis Pastor Robertus Waruwu, OFMCap, Kepala Sekolah SD, SMP, SMA Bintang Laut, Sekretaris Daerah Kabupaten Nias Selatan Ir. Ikhtiar Duha, , MM, Perwakilan Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara, Kepala OPD Kabupaten Nias Selatan, Anggota DPRD Kabupaten Nias Selatan, Kepala Bank Sumut Cabang Teluk Dalam Oktavianus Telaumbanua, Perwakilan Kementerian Agama Kabupaten Nias Selatan. (timliputanpkp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here