Bupati Hilarius Duha Canangkan GEMAPATAS Di Desa Hilizihono

0
612

Nias Selatan, Diskominfo – Bupati Nias Selatan, Dr. Hilarius Duha, SH.,MH bersama Kepala Kantor Pertanahan Nias Selatan, Movian Edrial Riza, S.SiT mengunjungi Desa Hilizihono Kecamatan Fanayama untuk kegiatan pencanangan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS) sebagai lokasi pelaksanaan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2023 bertempat di Balai Desa Hilizihono, Jumat (03/02/2023).

Kepala Kantor Pertanahan, Movian Edrial Riza menjelaskan bahwa kegiatan pencanangan GEMAPATAS dan penyerahan sertifikat tanah serta diteruskan penyuluhan PTSL tahun 2023, merupakan Kegiatan GEMAPATAS yang dilakukan oleh Badan Pertanahan Nasional diseluruh wilayah Indonesia pada tanggal 03 Februari 2023 dan dicatatkan di Museum Rekor Indonesia (MURI) tentang pemasangan satu juta tanda batas bidang tanah diwilayah Negara Kesatuan Republik Indoneisa.

Selanjunya Movian Edrial Riza menguraikan bahwa untuk pemasangan tanda batas bidang tanah diwilayah Provinsi Sumatera Utara sebanyak 37.500 Patok dan wilayah Kabupaten Nias Selatan sebanyak 50 Patok, ini dikarenakan besaran target PTSL tahun 2023 di Nias Selatan di Desa Hilizihono dan Bawonahono Kecamatan Fanayama sejumlah 375 Persil.

Bupati Hilarius Duha berpesan dua hal kepada Kantor Pertanahan Nias Selatan yaitu Satu, agar target PTSL dilebihkan jumlahnya dari target yang telah ditentukan dan Kedua, supaya petugas membawa langsung kepada pemerintah desa segala dokumen yang siapkan dan sertifikat tanah bila telah selesai.
Untuk membantu masyarakat dalam menyukseskan kegiatan GEMAPATAS maka Pemerintah Kabupaten Nias Selatan pada pembayaran Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) tidak dibayar demikian juga diharapkan kepada pemerintah desa agar segala bentuk apapun tidak dipungut biaya.

Selanjutnya Bupati Hilarius Duha mengharapkan kepada masyarakat kedua desa supaya mempersiapkan apa yang diperlukan dalam pengurusan sertifkat tanah dan memusyawarahkan bersama batas-batas bidang tanah sehingga dengan telah dimiliki sertifat tersebut terhindar dari segala permasalahan kepada anak cucu kedepannya.
(Timliputanpkp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here